Official Site LMI MADIUN :
Home » » MBAH SLAMET, ORANG TUA YANG TETAP GIGIH BERJUANG UNTUK KELUARGANYA.

MBAH SLAMET, ORANG TUA YANG TETAP GIGIH BERJUANG UNTUK KELUARGANYA.

Written By LMI Madiun on Kamis, 16 Mei 2013 | 02.47



Siang yang terik tak menyurutkan tekad untuk mengunjungi salah satu mustahik LMI Madiun. Di ujung jalan yang menikung, diantara rumah-rumah penduduk terdapat salah satu rumah yang tak pantas disebut rumah, kursi usang dan sepeda tuanya jadi harta berharganya.  Malam hari rumah kecil itu sedikit temaram karena hanya tersinari dari cahaya lampu teplok. Pemilik rumah tak sanggup untuk membayar biaya tagihan listrik. Mbah Slamet namanya, usianya setengah abad lebih, bersama istri dan anaknya ia tinggal di rumah itu. Rumah yang bangunan dan tanahnya adalah milik saudaranya yang telah berbaik hati mengijinkan mbah Slamet beserta keluarga untuk menempatinya.
Mbah Slamet, lelaki paruh baya yang berumur kurang lebih 70-an tahun ini, awalnya bekerja di pabrik kecap selama 40 tahun. Karena faktor usia akhirnya pihak pabrik meminta mbah Slamet untuk istirahat di rumah dengan diberi pesangon dan tunjangan setiap bulannya. Akantetapi tunjangan yang diberikan tidak bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari. Demi memenuhi kebutuhannya mbah Minten (istrinya mbah Slamet) bekerja menjadi pesuruh di warung bakso dan terkadang membantu tetangga yang membutuhkan tenaganya dengan upah hanya cukup untuk beli nasi bungkus tuk keluarganya dalam sehari. Mbah Slamet di karunia seorang anak laki-laki yang menderita down syndrome, apapun istilahnya penyakit yang diderita anaknya Mbah Slamet tidak mengerti yang Ia tahu hanya menerima dan menyayangi anaknya bagaimanapun kondisinya. Ia dan istri akan terus berjuang dengan gigih untuk mencukupi kebutuhan anaknya.
Melihat semangat mbah Slamet, LMI Madiun tersentuh untuk membantu meringankan beban mbah Slamet dengan memberikan santunan setiap bulannya. Alhamdulillah, santunan yang diberikan LMI menjadi secercah harapan bagi mbah Slamet dan keluarganya. Rasa syukur dan ucapan terima kasih terucap oleh simbah saat tim LMI memberikan santunan kepada beliau. Harapan kami, semoga segalanya membawa manfaat serta keberkahan bagimu simbah. Teruntuk donatur semoga keberkahan dan rahmat Illahi menyertai keikhlasan dalam berbagi. Aamiin Allahumma Aamiin.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Layanan Gabung Donatur

Program Terbaru

Program Terbaru

Nomor Rekening Donasi LMI Madiun

Calculator Penghitung Zakat

Fanspage Facebook

 
Support : Creating Website | Puji Rianto | Putri Yanuarsih
Proudly powered by Lmi IT
Copyright © 2013. lmi madiun - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template